Suka Duka PPDB Online
Aan Dwiwahyudi 05 Juli 2019 09:48:44 WIB
Karangasem (SIDA) - Memasuki tahun ajaran baru 2019/2020 siswa yang telah lulus mulai mendaftar ke jenjang pendidikan selanjutnya. Denga diterapkannya Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) secara online memudahkan para pelajar untuk mencari dan memilih sekolah yang diinginkan. Sedangkan untuk jalur penerimaan sendiri terbagi menjadi 3 (tiga) yaitu jalur zonasi, jalur prestasi, dan jalur kepindahan orang tua. Dengan jalur zonasi mendapat porsi paling banyak sebesar 90% dan jalur lain masing-masing 5% dari kuota penerimaan sekolah. Untuk Nilai Ujian Nasional hanya diperhitungkan bagi siswa yang melalui jalur prestasi. Hal ini tentu saja menimbulkan pro dan kontra di masyarakat.
Sebagai contoh yang terjadi di wilayah Desa Karangasem dan sekitarnya. Kesempatan siswa untuk dapat diterima di salah satu SMP Negeri paling besar melalui jalur zonasi. Beberapa wali murid merasa beruntung karena hanya dengan perhitungan jarak rumah dengan sekolah anak mereka sudah dapat diterima. Tapi sebagian juga mengeluh karena hasil belajar selama bertahun-tahun sama sekali tidak dihargai. Hal ini tentu saja menimbulkan kekecewaan bagi sebagian siswa. Mereka merasa perjuangan yang dilakukan selama ini hanya terbuang percuma.
Dikhawatirkan hal tersebut akan menyebabkan sebagian siswa menjadi malas untuk belajar. Untuk itu perlu adanya pembenahan yang berkelanjutan agar pemerataan pendidikan yang diharapkan dapat benar-benar terwujud. (aan)
Sumber foto : makasartribunnews.com
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Bantuan Langsung Tunai (BLT) Telah Tersalurkan
- Zakat Fitrah di Kalurahan Karangasem
- Kegiatan Apel Pagi
- Publikasi APBKal 2025 dan Laporan Realisasi APBKal 2024
- Safari Ramadhan Hari Ke-4
- Peraturan Kalurahan Karangasem Nomor 8 Tahun 2024 Tentang APBKal 2025
- Laporan Pertanggungjawaban Realisasi APBKal T.A. 2024