Halal Bi Halal Pemerintah Desa Karangasem
Aan Dwiwahyudi 14 Juni 2019 17:19:32 WIB
Karangasem (SIDA) - Sudah menjadi budaya bahwa pada bulan syawal umat muslim disibukkan dengan berbagai kegiatan, khususnya halal bi halal. Berbagai lapisan masyarakat di wilayah Desa Karangasem tak luput dari kegiatan ini.
Termasuk Pemerintah Desa Karangasem Kecamatan Ponjong setiap tahun rutin mengadakan kegiatan halal bi halal. Dan pada tahun ini kegiatan diselenggarakan pada hari Kamis (13/06). Jika pada tahun-tahun sebelumnya peserta halal bi halal hanya meliputi Pemerintah Desa dengan Lembaga Desa, pada tahun ini masyarakat umum juga turut dihadirkan.
Kemeriahan lebih terasa dalam kegiatan tersebut. Masyarakat terlihat antusias dalam mengikuti kegiatan. Pada kesempatan ini hikmah halal bi halal disampaikan oleh Drs. KH. Buchori Muslim, M.Pdi yang menjabat Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul.
Direncanakan pada kesempatan yang akan datang kegiatan halal bi halal akan dilaksanakan lebih meriah lagi. Sehingga diharapkan tali silaturahmi masyarakat dengan Pemerintah Desa senantiasa terjalin dengan baik. (aan)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Bantuan Langsung Tunai (BLT) Telah Tersalurkan
- Zakat Fitrah di Kalurahan Karangasem
- Kegiatan Apel Pagi
- Publikasi APBKal 2025 dan Laporan Realisasi APBKal 2024
- Safari Ramadhan Hari Ke-4
- Peraturan Kalurahan Karangasem Nomor 8 Tahun 2024 Tentang APBKal 2025
- Laporan Pertanggungjawaban Realisasi APBKal T.A. 2024