Rakor Perangkat Desa Karangasem

Aan Dwiwahyudi 29 April 2019 12:17:16 WIB

Karangasem (SIDA) - Pemerintah Desa Karangasem pada hari Senin (29/04) melaksanakan Rapat Koordinasi Kepala Desa dengan Perangkat Desa. Dalam rapat tersebut dibahas mengenai kegiatan Pemerintah Desa, baik yang sudah maupun yang belum dilaksanakan. Kepala Desa melakukan evaluasi terkait dengan program kegiatan yang berumber dari Dana Desa tahap pertama pada beberapa waktu yang lalu. Sekitar 50% kegiatan sudah terlaksana yang bersumber dari anggaran tersebut.

Selain itu juga dibahas mengenai rencana pengisian Perangkat Desa yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini. Adapun untuk posisi Kepala Urusan Keuangan Desa Karangasem yang akan mengalami pergantian. Ibu Suparni selaku pejabat lama akan resmi purna tugas pada tanggal 28 Mei 2019. Oleh karena itu dalam waktu dekat akan dilakukan penjaringan dan pengisian mengacu pada Peraturan Bupati Gunungkidul yang terbaru.

Tak kalah menarik, berbagai kegiatan juga akan dilaksanakan pada bulan Ramadhan tahun ini. Pemerintah Desa akan mengadakan safari tarawih keliling dengan sasaran 9 (sembilan) Masjid yang ada di wilayah Desa Karangasem. Selain itu pada tahun ini Pemerintah Desa juga akan menyambut Tim Safari Ramadhan tingkat Kabupaten. Tim tersebut rencananya akan berkunjung ke masjid Baitul Qudus yang ada di Padukuhan Jati. (aan)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar