Penyerahan Peralatan Posyandu

30 Oktober 2017 12:14:20 WIB

Karangasem (SIDA) - Seperti biasa pertemuan rutin Kader se-Desa Karangasem dilaksanakan pada tanggal 26 setiap bulannya. Dan pada bulan ini selain digunakan untuk membahas terkait administrasi di masing-masing Padukuhan, juga dilaksanakan penyerahan peralatan Posyandu untuk setiap Padukuhan. Peralatan ini merupakan realisasi dari anggaran tahun 2017 yang dibiayai melalui Alokasi Dana Desa (ADD). Adapun peralatan yang diberikan adalah alat ukur tinggi badan, alat timbang bayi, dan alat timbang injak. Sedangkan untuk penyerahan peralatan tersebut dilakukan oleh Bapak Aan Dwiwahyudi selaku Kepala Seksi Pelayanan Desa, dan diterima secara simbolis oleh perwakilan salah satu Kader.

Hal ini merupakan perwujudan dari komitmen Pemerintah Desa Karangasem untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya di bidang kesehatan. Dimana untuk tahun 2017 ini sekitar 7,9% dari APBDesa yang dialokasikan untuk bidang kesehatan. Memang masih kurang dari target minimal yang dianjurkan dari Dinas Kesehatan, yaitu sebesar 10%. Akan tetapi pada tahun yang akan datang akan dialokasikan lebih banyak lagi untuk memenuhi target tersebut. (aan)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar