Ada Yang Spesial Pada Pertemuan Kader Bulan Ini
29 September 2017 21:00:28 WIB
Karangasem (SIDA) - Seperti biasanya ibu-ibu Kader Sehat dan Kader KB mengadakan pertemuan rutin di Balai Desa Karangasem. Pertemuan bulan ini dilaksanakan pada hari Kamis (28/09). Dan seperti biasa, para Kader ini selalu kompak meghadiri pertemuan tersebut. Dan pada kesempatan ini Desa Karangasem kedatangan tamu ibu-ibu Kader dari Desa Bohol Kecamatan Rongkop. Mereka adalah ibu Widayati dan Nanik. Ibu-ibu ini sengaja didatangkan dalam rangka sharing antar Kader. Tanpa bermaksud untuk membandingkan, diharapkan para Kader Desa Karangasem dapat menimba ilmu dari mereka.
Dan perlu diketahui bahwa Desa Bohol tersebut pernah maju Perlombaan Desa sampai tingkat Nasional pada medio tahun 2012. "Tentunya pengalaman tersebut sangat bermanfaat bagi Kader di Desa Karangasem ini", jelas ibu Widayanti, S.Ag selaku Ketua TP-PKK Desa Karangasem dalam sambutannya. Selain membagikan pengalaman saat mengikuti Perlombaan Desa, ibu Widayati dan ibu Nanik juga berbagi ilmu mengenai kegiatan Kader di Desa Bohol. Juga tidak kalah penting mengenai administrasi yang harus ada beserta cara pengisiannya.
Dengan antusias para Kader Desa Karangasem mengikuti kegiatan ini sampai selesai. "Dengan pengalaman ini saya berharap ibu-ibu Kader lebih semangat dan semakin kompak dalam bekerja", kata Tri Setyaningsih yang bertugas sebagai pembina wilayah Desa Karangasem. Pada kesempatan tersebut juga diberikan insentif bulanan kepada ibu-ibu Kader Desa Karangasem. Serta dengan bantuan ibu-ibu Kader ini diharapkan Desa Karangasem akan lebih baik lagi khususnya di bidang kesehatan. (aan)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Lomba Fotografi Desa Wisata Karangasem
- Selamat Hari Jadi ke-269 Daerah Istimewa Yogyakarta
- Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1445 H
- Peraturan Kalurahan Karangasem Nomor 5 Tahun 2023 tentang APBKal 2024
- Laporan Pertanggungjawaban Realisasi APBKal Tahun Anggaran 2023
- Validasi Data Stunting
- Akses Air Bersih Terpantau Aman