Tradisi Kenduri Gumbregan

Aan Dwiwahyudi 17 Januari 2020 09:02:49 WIB

Karangasem (SIDA) - Pada hari Selasa (14/01/2020) masyarakat Padukuhan Ngabean Lor melaksanakan tradisi gumbregan. Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap memasuki wuku gumbreg (penanggalan Jawa) ini sudah dilaksanakan secara turun-temurun. Hal ini merupakan bentuk rasa syukur atas nikmat yang diperoleh dalam bentuk harta benda berbentuk hewan ternak.

Setiap peringatan gumbregan, masyarakat membuat ketupat yang juga diberikan pada hewan ternak. Dan setelah itu mereka melaksanakan kenduri di Balai Padukuhan setempat. Acara dihadiri oleh masyarakat dari RT 003 dan RT 004, serta sebagian sebagian warga yang lain melaksanakan kenduri di tempat lain. Dengan dipandu oleh Widiharjo selaku tokoh adat setempat, acara dimulai dengan pembacaan ikror dan dilanjutkan pembacaan do'a. Masyarakat berharap melalui kegiatan ini senantiasa diberikan ketentraman, kesejahteraan, serta keselamatan. (aan)

 

Sumber : Ria Ristiani

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar