Penyaluran BLT Dana Desa
Aan Dwiwahyudi 23 September 2021 11:51:21 WIB
Karangasem (SIDA) - Pada hari Selasa (14/09) Pemerintah Kalurahan Karangasem menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT). Bertempat di Balai Kalurahan, sebanyak 154 (seratus lima puluh empat) Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dihadirkan sesuai jadwal agar tidak terjadi kerumunan. Dimana masing-masing KPM menerima uang tunai sebesar Rp 300.000 (tiga ratus ribu rupiah) setiap bulan. Bersumber dari Dana Desa, tahun ini Karangasem menganggarkan total Rp 554.400.000 (lima ratus lima puluh empat juta empat ratus ribu rupiah) untuk BLT.
Pada kesempatan ini, BLT yang disalurkan untuk alokasi bulan September. Dari 154 KPM yang tercatat dalam Peraturan Lurah, terdapat 2 (dua) keluarga yang tersalur uangnya. Hal ini dikarenakan mereka telah masuk sebagai anggota Program Keluarga Harapan (PKH). Sebagaimana diketahui, untuk penerima BLT tidak boleh merangkap sebagai penerima bantuan sosial lainnya.
Dengan adanya BLT Dana Desa ini, diharapkan dapat sedikit membantu ekonomi masyarakat yang terdampak pandemi covid-19. (aan)
Foto : Krisnawati
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Bantuan Langsung Tunai (BLT) Telah Tersalurkan
- Zakat Fitrah di Kalurahan Karangasem
- Kegiatan Apel Pagi
- Publikasi APBKal 2025 dan Laporan Realisasi APBKal 2024
- Safari Ramadhan Hari Ke-4
- Peraturan Kalurahan Karangasem Nomor 8 Tahun 2024 Tentang APBKal 2025
- Laporan Pertanggungjawaban Realisasi APBKal T.A. 2024